Purwokerto, 10 November 2025 – Dosen Departemen Ilmu Komputer dan Elektronika (DIKE), Fakultas MIPA, Universitas Gadjah Mada, Wahyono, S.Kom., Ph.D., menjadi narasumber dalam kegiatan Workshop Penyusunan Proposal Hibah Penelitian yang diselenggarakan oleh Jurusan Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Purwokerto. Kegiatan yang berlangsung pada hari Senin, 10 November 2025, ini diikuti oleh dosen-dosen dari lingkungan Jurusan Informatika Unsoed.

Workshop dibuka secara resmi oleh Ketua Jurusan Informatika Unsoed, Dr. Lasmedi Afuan, S.T., M.Cs., yang dalam sambutannya menyampaikan pentingnya peningkatan kualitas dan jumlah proposal penelitian yang dihasilkan oleh para dosen. Ia juga menekankan komitmen jurusan untuk terus memperluas capaian pendanaan riset, baik di tingkat nasional maupun internasional, sebagai upaya memperkuat daya saing akademik Unsoed di bidang informatika dan teknologi informasi.
Dalam paparannya, Wahyono menjelaskan berbagai aspek fundamental dalam penyusunan proposal hibah penelitian, di antaranya pemahaman tentang Tingkat Kesiapterapan Teknologi (TKT), strategi penulisan latar belakang dan kebaruan penelitian, hingga penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang efektif. Ia juga memberikan sesi praktik singkat mengenai pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk membantu proses penulisan proposal penelitian secara efisien dan terstruktur.

Di akhir sesi, Wahyono menyampaikan bahwa penelitian yang diajukan untuk pendanaan hibah umumnya berorientasi pada penelitian terapan (applied research) yang memiliki relevansi terhadap kebutuhan masyarakat atau isu strategis nasional dan global serta dikaitkan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs). Meskipun penelitian fundamental tetap penting, setiap riset sebaiknya mampu menunjukkan arah penerapannya agar hasil penelitian tidak berhenti di tataran konseptual semata. Pendekatan juga menunjukkan kontribusi perguruan tinggi terhadap penyelesaian berbagai tantangan global.

Melalui kegiatan ini, DIKE UGM turut berkontribusi dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 4 (Pendidikan Berkualitas) yang tercermin dari upaya peningkatan kapasitas dosen dalam penyusunan proposal penelitian yang berkualitas, relevan, dan berdampak untuk masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga sejalan dengan SDG 17 (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan) melalui kolaborasi antara UGM dan Universitas Jenderal Soedirman sebagai bentuk kerjasama antarperguruan tinggi.
Penulis: Wahyono
Editor: Marina
#SDGs4 #SDGs17
