
Yogyakarta, 2 Oktober 2024 – Dalam upaya meningkatkan kemampuan digital para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Muhammad Oriza Nurfajri, S.Kom., M.IT., dosen Departemen Ilmu Komputer dan Elektronika (DIKE) FMIPA UGM, berkesempatan menjadi narasumber dalam kegiatan UMKM Class Series #10 yang diselenggarakan oleh Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (DPkM) UGM. Bertempat di Ruang Sidang 1 DPKM, kegiatan ini mengangkat tema “Strategi Meningkatkan Penjualan UMKM secara Online Menggunakan Search Engine Optimization (SEO)” dan ditujukan untuk membekali para pelaku UMKM dengan keterampilan digital di era pemasaran berbasis platform digital.
Dalam pemaparannya, Oriza menjelaskan bahwa SEO merupakan salah satu elemen krusial dalam strategi digital marketing, khususnya bagi UMKM yang ingin memperluas jangkauan pasar tanpa harus mengandalkan biaya iklan besar. “SEO bukan hanya tentang menaikkan peringkat website di Google, tetapi juga membangun kredibilitas, meningkatkan trafik berkualitas, dan pada akhirnya mengoptimalkan konversi penjualan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Oriza memaparkan berbagai strategi teknis dan praktik yang dapat langsung diterapkan oleh pelaku UMKM. Mulai dari riset kata kunci yang relevan dengan produk atau jasa yang ditawarkan, pengoptimalan struktur dan kecepatan situs, hingga pentingnya konten yang informatif, menarik, dan sesuai kebutuhan audiens. Ia juga menyampaikan pentingnya pemahaman terhadap algoritma mesin pencari serta konsistensi dalam membangun otoritas situs melalui backlink dan reputasi daring.
“Konten yang baik akan menciptakan interaksi, dan interaksi yang berulang akan menciptakan kepercayaan. Ini bukan hanya soal algoritma, tapi soal membangun hubungan yang kuat antara bisnis dan pelanggan,” jelas Oriza.
Para peserta seminar yang mayoritas merupakan pelaku UMKM lokal menunjukkan antusiasme tinggi selama acara berlangsung. Banyak dari mereka yang aktif bertanya mengenai cara praktis mengoptimalkan toko daring mereka, menyesuaikan kata kunci dengan perilaku konsumen, hingga cara membuat konten yang relevan dan efektif. Oriza juga menegaskan bahwa strategi digital seperti SEO sangat mungkin dikuasai oleh UMKM dengan sumber daya terbatas, asalkan memiliki semangat belajar dan konsistensi dalam praktik.
Kegiatan edukatif ini turut mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Dari sisi ekonomi, kegiatan ini selaras dengan SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi) dengan membuka peluang peningkatan pendapatan dan kemandirian ekonomi melalui optimalisasi platform digital. Dari sisi teknologi dan inovasi, kegiatan ini mendorong integrasi teknologi dalam pengembangan UMKM, mendukung SDG 9 (Industri, Inovasi, dan Infrastruktur). Serta di sisi pendidikan, transfer pengetahuan dan keterampilan digital kepada para pelaku UMKM, meningkatkan literasi teknologi masyarakat ini turut mendukung SDG 4 (Pendidikan Berkualitas).
Author: Muhammad Oriza Nurfajri, S.Kom., M.IT.
Editor: Marina
#SDG4 #SDG8 #SDG9